Event 'On Market Go" yang diselenggarakan di Convention Hall Tunjungan Plaza pada tanggal 22-24 Mei 2015,menghadirkan 130 stan, mulai fashion, aksesori, hingga food and beverage. Salah satu bagian dari event tersebut adalah workshop menghias aluminium dan bazar produk dengan bran-brand terkenal dan baru. Mahasiswi Universitas Kristen Petra, Sharon Kartika, datang ke bazar tersebut untuk melihat produk yang selama ini hanya mereka jumpai di media sosial. Sere Siahaan, salah seorang founder On Market Go menyatakan bahwa melalui event ini, diharapkan semakin banyak anak muda yang mau jadi entrepreneurship.