Rangkaian masa orientasi dan aksi sosial mahasiswa baru (Maba) Universitas Kristen Petra (UK Petra) digelar secara daring.
Kegiatan yang dinamakan Welcome Grateful Generation (WGG) 2020 diikuti 1.740 mulai 27 Juli hingga 5 Agustus 2020 di rumah masing-masing dengan mengakses platform seperti google meet dan http://youtube.com/c/wggukpetra. Richardo Caprianto, ketua WGG 2020 mengungkapkan WGG tahun ini mengambil tema “Fearless to dream, fear not, with God" diharapankan para maba 2020 UK Petra ini tidak takut untuk bermimpi serta mencapai mimpinya. Sebab ada Tuhan yang selalu beserta, selain itu harus sepenuhnya menyerahkan mimpi dan impian pada Tuhan. “Calon mahasiswa baru dikenalkan pola pikir seorang mahasiswa, tanggung jawab mahasiswa, dan apa saja yang dapat dilakukan sebagai seorang mahasiswa. Karena masih dalam masa pandemi Covid-19 maka kegiatan tahunan ini diadakan secara online," urainya. Selain pengenalan diri sendiri, UK Petra, fakultas atau program studi melalui WGG Prodi, kegiatan orientasi juga menggelar proyek aksi kasih, komitmen hingga open house yang diisi dengan pengenalan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM). "Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, kegiatan proyek aksi kasih yang biasanya dilakukan dengan terjun langsung ke masyarakat kali ini digelar berbeda,"ujarnya dikonfirmasi SURYA.CO.ID, Selasa (28/7/2020).