Karya mahasiswa program studi Desain Interior Universitas Kristen (UK) Petra Surabaya, Kamis (7/12/2017) dipamerkan pada pameran karya di kampus UK Petra Surabaya. Karya Stand Bazar Portable ini dimaksudkan untuk memberikan kemudahan perajin sebuah produk memamerkan produknya. Menggunakan perangkat sederhana tersebut, pengrajin tidak perlu kesulitan memasarkan produknya. Karya tersebut dibuat sederhana, unik dan menarik, sekaligus mudah dioperasionalkan.