Aplikasi informasi warga miskin & bayi stunting Kecamatan Tegalsari berbasis android

Kemiskinan dan bayi stunting merupakan masalah yang masih banyak terjadi di Indonesia. Pemerintah Kota Surabaya terus melakukan upaya untuk menurunkan tingkat kemiskinan dan kasus bayi stunting di Kota Surabaya. Upaya yang dilakukan melalui program pemberian bantuan sosial dan program bantuan padat karya. Dimulai dari pendataan warga dan data bantuan di kecamatan-kecamatan, salah satunya adalah Kecamatan Tegalsari. Namun pendataan warga memakan waktu yang lama, karena data tersimpan pada website yang berbeda-beda dan data bantuan masih disimpan secara manual serta tidak terintegrasi. Sehingga proses pelayanan pemberian bantuan kepada warga juga menjadi lama. Tujuan penelitian ini adalah untuk membuat aplikasi mobile berbasis android dengan bahasa Kotlin yang dapat membantu dalam melakukan pendataan terintegrasi dan melakukan proses pemberian bantuan kepada warga secara mudah dan cepat. Sehingga dapat mempermudah Kecamatan Tegalsari dalam memberikan pelayanan kepada warganya. Berdasarkan hasil pengujian aplikasi, dapat disimpulkan bahwa aplikasi dengan data yang terintegrasi dapat mengefisienkan proses pendataan dan pemberian bantuan bagi warga di Kecamatan Tegalsari.

SATRIO PRATOMO INDRAPUTRA Andreas Handojo (Advisor 1); Tanti Octavia (Advisor 2); Yulia (Examination Committee 1); Stephanus A. Ananda, S.T., M.Sc. Ph.D. (Examination Committee 2) Universitas Kristen Petra Indonesian Digital Theses Undergraduate Thesis Skripsi/Undergraduate Thesis Skripsi No. 01022538/INF/2024; Satrio Pratomo Indraputra (C14170122) ANDROID (COMPUTER PROGRAM); APPLICATION SOFTWARE--DEVELOPMENT; MOBILE APPS--DESIGN

Files